Klasemen Akhir KOVO Cup 2024 dan 4 Tim yang Lolos ke Semifinal

Babak penyisihan KOVO Cup 2024 sudah rampung. Berikut klasemen akhirnya.

Share:
Olahraga

www.sportcorner.id - Babak penyisihan KOVO Cup 2024 sudah rampung. Berikut klasemen akhirnya.

KOVO Cup 2024 putri digelar sejak 29 September. Babak penyisihan berakhir pada 4 Oktober.

Babak semifinal digelar pada 5 Oktober dan final 6 Oktober.

Ada 8 tim yang ikut KOVO Cup 2024 putri dimana satu di antaranya adalah tim undangan asal Jepang, Prestiege Aranmare.

Delapan tim yang ikut adalah GS Caltex, Hyundai Hillstate, Expressway Hi-Pass, dan AI Peppers (Grup A).

[Baca Juga: Hasil KOVO Cup 2024: Pink Spiders Tumbang, Red Sparks Runner-Up]

Kemudian, ada IBK Altos, Red Sparks, Pink Spiders, dan Aranmare (Grup B).

Di Grup A, GS Caltex dan Hyundai Hillstate lolos ke semifinal. Sementara Grup B diwakili IBK Altos dan Red Sparks.

Di hari terakhir, Red Sparks kalah 1-3 dengan Aranmare. Pelatih Ko Hee-jin mencadangkan pemain utamanya seperti Megawati Hangestri dan Vanja Bukilic.

Walau kalah, Red Sparks tetap lolos ke semifinal sebagai runner-up. Sementara juara grupnya adalah IBK Altos.

Di laga terakhir, IBK Altos berhasil mengalahkan Pink Spiders dengan skor 3-1.

Satu-satunya tim yang mencatatkan hasil sempurna adalah GS Caltex yang menorehkan tiga kemenangan dari tiga pertandingan.


Baca Juga

Duel Oleksandr Usyk vs Tyson Fury (DAZN)

Link Live Streaming Oleksandr Usyk vs Tyson Fury

Red Sparks (Foto: IG Red Sparks)

Hasil V-League 2024/2025 Red Sparks vs GS Caltex

Taufik Hidayat, Waketum PBSI (Foto: IG Taufik Hidayat)

Daftar Susunan Pelatih Teknik Pelatnas PBSI