Hasil Lengkap Hari Kedua Kejuaraan Dunia Bulutangkis Junior 2024

Di babak ke-32 besar ada 16 wakil Indonesia yang bermain di Kejuaraan Dunia Bulutangkis Junior 2024.

Share:
Darren Aurelius/Bernadine Anindya Wardana/ Media PBSI
Olahraga
Darren Aurelius/Bernadine Anindya Wardana/ Media PBSI

www.sportcorner.id - Sebanyak 11 wakil Indonesia memastikan lolos ke babak 16 besar Kejuaraan Dunia Bulutangkis Junior 2024.

Di babak 32 besar yang berlangsung, Rabu (9/10/2024), ada 16 wakil Indonesia di Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2024.

Kejuaraan Dunia Bulutangkis Junior 2024 berlangsung di Nanchang International Sports Center Gymnasium.

Dari 16 wakil tersebut, lima di antaranya tersingkir. Artinya masih ada 11 wakil Indonesia di Kejuaraan Dunia Junior Bulutangkis 2024.

Bahkan untuk tunggal putri, wakil yang tersisa adalah Kavitha Nadjwa Aulia.

Baca juga: Kavitha Jadi Tunggal Putri yang Tersisa di Kejuaraan Dunia Junior 2024

Pada babak 32, Kavitha mengalahkan wakil Slovenia, Anja Blazina 21-15 dan 21-17.

Kemudian di ganda campuran juga hanya menyisahkan satu pasangan saja. Yakni, Darren Aurelius/Bernadine Anindya Wardana.

Darren/Bernandine mengalahkan wakil Chinese Taipei, Yi-Hao Lin/Jheng Yu Chieh, 21-11 dan 21-15.

Di babak 16 besar, Darren/Bernadine akan berhadapan dengan unggulan ketiga, Shao Hua Chiu/Yan Fei Chen.

"Untuk besok kami mau fokus ke diri kami dahulu. Memantapkan lagi pola permainan kami," ujar Darren dalam rilis PBSI.

Baca juga: Indonesia Juara Piala Suhandinata 2024, Rionny ingatkan Jangan Terlena

Pertandingan babak 16 besar akan berlangsung, Kamis (10/10/2024). 

Hasil lengkap hari kedua Kejuaraan Dunia Bulutangkis Junior 2024:

- Riska Anggraini/Salsabila Zahra A vs Bui Bich Phuong/Tran Thi Anh (Vietnam), 21-19 dan 24-22


Baca Juga

Red Sparks menang 3-2 atas AI Peppers di pertandingan ke-17 V-League 2024/2025/foto: KOVO.

Hasil V-League 2024/2025 Hyundai Hillstate vs Red Sparks

Gregoria Mariska Tunjung di India Open 2025 (Foto: PBSI)

Jadwal Indonesia Masters 2025 Rabu 22 Januari

Ganda putra, Rahmat Hidayat/Yeremia Yance Yacob Rambitan. SportCorner, Muhammad Nurhendra Saputra

Pernah Cedera Parah di Istora, Yeremia Sebut Masih Trauma

Megawati Hangestri terpilih jadi MVP V-League putaran ketiga/foto: KOVO.

Jadwal Hyundai Hillstate vs Red Sparks di V-League 2024/2025

Jumpa Pers Indonesia Masters 2025 (Foto: PBSI)

Indonesia Masters 2025 Tayang di Mana?