Marc Klok Kritik Lapangan di Indonesia, PSSI Diserang Netizen +62

Marc Klok tengah menjadi sorotan publik usai memberikan komentar tentang kualitas stadion sepakbola di Indonesia.

Share:
Pada Kamis (29/8/2024) PSSI telah mengumumkan 26 pemain Timnas Indonesia yang akan ikut dalam perhelatan Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia ronde ketiga.
Bola
Pada Kamis (29/8/2024) PSSI telah mengumumkan 26 pemain Timnas Indonesia yang akan ikut dalam perhelatan Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia ronde ketiga.

www.sportcorner.id - Pemain keturunan Indonesia-Belanda, Marc Klok tengah menjadi sorotan publik usai memberikan komentar tentang kualitas stadion sepakbola di Indonesia.

Marc Klok merupakan pemain naturalisasi yang saat ini membela Persib Bandung di kompetisi kasta tertinggi sepakbola Indonesia, Liga 1.

Terbaru, nama Marc Klok tengah memuncaki papan trending di jagat dunia maya. Ia sukses mencuri perhatian para fans usai buka suara tentang fasilitas sepakbola Indonesia.

Kepastian itu didapatkan melalui unggahan Instagram Story dalam akun pribadinya pada Selasa (8/10/2024) yang mengungkapkan permasalahan mengenai fasilitas bola Tanah Air.

Dalam unggahan tersebut, Klok menuliskan bagaimana buruknya kualitas lapangan latihan yang dinilai tidak memenuhi standar.

Baca Juga: [Marc Klok Berharap Bisa Kembali Membela Timnas Indonesia]

Marc Klok bahkan menyebutkan bahwa saat ia mengoper bola sejauh lima meter, bola dapat memantul hingga lima kali di lapangan hijau.


Baca Juga

Real Madrid vs Sevilla (Foto: instagram/@realmadrid)

Link Live Streaming Real Madrid vs Sevilla di LaLiga