Friday, November 22, 2024

Perang Urat Saraf, Media China Sebar Isu Indonesia Disanksi AFC
Bola

Perang Urat Saraf, Media China Sebar Isu Indonesia Disanksi AFC

  • Reza Adi Surya - 15/10/2024, 14:00
    Durasi Baca: 2 Menit
Timnas Indonesia sepertinya memang belum mendapatkan respek dari rival-rival mereka di Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia termasuk China.

www.SportCorner.id - Salah satu media asal China menebar perang urat saraf jelang pertandingan melawan Timnas Indonesia.

Media asal China, Sohu, menyebarkan isu yang menyebut AFC akan memberikan sanksi pada Indonesia imbas pertandingan lawan Bahrain.

Sempat terjadi keributan usai pertandingan Indonesia melawan Bahrain pada Kamis (10/10/2024) di Stadion National.

Dalam laga yang berakhir imbang 2-2 tersebut, terjadi kericuhan usai pertandingan. Pemain-pemain Indonesia kecewa karena wasit Ahmed Al Kaf tak meniup peluit panjang setelah laga memasuki menit ke-90+6.

Alhasil, Bahrain bisa menyamakan kedudukan 2-2 pada menit ke-90+9.

Dalam peristiwa itu, Shayne Pattynama sempat terlibat keributan dengan pemain dan ofisial Bahrain.

[Baca Juga: Maarten Paes Ungkap Solidnya Lini Pertahanan Indonesia]

Momen inilah yang menjadi sorotan Sohu. Mereka menyebut AFC bisa memberikan sanksi pada tim asuhan Shin Tae-yong termasuk kemungkinan pengurangan poin.

"Setelah pertandingan, pemain Indonesia dan Bahrain sempat bentrok. Shayne Pattynama melambaikan tangan dengan nada menghina ke arah wasit," tulis Sohu, Selasa (15/10/2024).

"Petugas keamanan stadion akhirnya turun ke lapangan untuk mengendalikan situasi dan mengisolasi pemain dari kedua kubu yang berkonflik."