Penyebab Popsivo Polwan Mundur dari Livoli Divisi Utama 2024

Ini penyebab Popsivo Polwan mundur dari Livoli Divisi Utama 2024

Share:
Jakarta Popsivo Polwan jadi tim pertama yang lolos ke final four Proliga 2024 usai meraih delapan kemenangan beruntun/foto: IG Popsivo Polwan.
Olahraga
Jakarta Popsivo Polwan jadi tim pertama yang lolos ke final four Proliga 2024 usai meraih delapan kemenangan beruntun/foto: IG Popsivo Polwan.

Sportcorner.id - Ini penyebab Popsivo Polwan mundur dari Livoli Divisi Utama 2024.

Tim voli Popsivo Polwan memutuskan mundur dari ajang Livoli Divisi Utama 2024.

Keputusan mundur baru disampaikan pada Senin (21/10/2024) alias sehari sebelum dimulainya Putaran I Livoli Divisi Utama 2024.

Pada Livoli Divisi Utama 2024, Popsivo Polwan jadi salah satu tim yang tergabung di Pool DD yang akan bertanding di GOR Tangkas, Pakansari, Cibining, Kabupaten Bogor, 22-27 Oktober.

Ketua III Bidang Kompetisi dan Pertandingan PP. PBVSI, Reginald Nelwan mengatakan, Popsivo mundur karena sesuatu di dalam internal tim.

Namun, ia tak menjelaskan sesuatu yang dimaksudkannya itu lebih rinci.

"Dengan mundurnya Popsivo berarti di pul ini tidak ada degradasi," kata Regi dalam keterangan tertulis PBVSI.

BACA JUGA: Harga dan Cara Beli Tiket Livoli Divisi Utama 2024

Seperti diketahui, Livoli Divisi Utama tahun ini diselenggarakan di dua tempat.

Untuk putaran reguler pertama di Cibinong, Bogor, 22-27 Oktober 224. Sedang reguler keduanya di Bojonegoro, 29 Oktober hingga 3 November 2024 mendatang.

Sementara untuk laga final four dan grand final berlangsung di Gresik pada 14-23 November 2024 mendatang.

Peserta di Gresik nantinya terdiri dari dua tim terbaik putra dan putri di dua putaran reguler satu dan dua.


Baca Juga

Duel Oleksandr Usyk vs Tyson Fury (DAZN)

Link Live Streaming Oleksandr Usyk vs Tyson Fury

Red Sparks (Foto: IG Red Sparks)

Hasil V-League 2024/2025 Red Sparks vs GS Caltex