Jadwal & Siaran Langsung Timnas U-17 di Kualifikasi Piala Asia U-17

Pertandingan Kualifikasi Piala Asia U-17 akan dimulai pada, Rabu (23/10/2024).

Share:
Timnas Indonesia U-17 latihan/ Laman PSSI
Bola
Timnas Indonesia U-17 latihan/ Laman PSSI

www.sportcorner.id - Timnas Indoensia U-17 akan memulai perjuangan di Kualifikasi Piala Asia U-17 2025 pada 23 Oktober 2024.

Kualifikasi Piala Asia U-17 akan digelar di Stadion Al Ahmadi, Kuwait pada 23-27 Oktober 2024.

Di Kualifikasi Piala Asia U-17 ini, Timnas Indonesia tergabung di Grup F bersama Kuwait, Australia dan Kepulauan Mariana Utara.

Keempat negara tersebut akan memperebutkan tiket ke putaran final Piala Asia U-17 2025.

Pada pertandingan pertama Timnas Indonesia akan berhadapan dengan Kuwait, Rabu (23/10/2024) pukul 20.30.

Baca juga: Daftar Pemain Timnas U-17 untuk Kualifikasi Piala Asia U-17 2025

Setelah itu akan berhadapan dengan Kepulauan Mariana Utara, Jumat (25/10/2024).

Dan di pertandingan terakhir Skuad Garuda Muda ini berjumpa Australia, Minggu (27/10/2024) pukul 20.30 WIB.

Sementara itu, pelatih Timnas Indonesia U-17, Nova Arianto membawa 23 pemain ke Kuwait.

Nova Arianto juga memanggil dua pemain diaspora, yakni Mathew Baker dan Luca Lee di dalam skuad Timnas Indonesia U-17.


Baca Juga

Monza vs Juventus (Foto: instagram/@juventus)

Link Live Streaming Monza vs Juventus di Serie A

Real Madrid vs Sevilla (Foto: instagram/@realmadrid)

Link Live Streaming Real Madrid vs Sevilla di LaLiga