Hasil Timnas Putri Indonesia vs ADO Den Haag: Garuda Pertiwi Dibantai!
Hasil uji coba Timnas Putri Indonesia vs ADO Den Haag, Rabu (23/10/24), di mana Garuda Pertiwi dibantai oleh klub Belanda tersebut.
Sportcorner.id – Hasil uji coba Timnas Putri Indonesia vs ADO Den Haag, Rabu (23/10/24), di mana Garuda Pertiwi dibantai oleh klub Belanda tersebut.
Dalam laga uji coba yang digelar di Stadion SV Den Hoorn itu, Timnas Putri Indonesia harus menyerah dengan skor 1-12 dari tuan rumah.
Tanda-tanda hujan gol sudah terlihat di awal babak pertama, saat ADO Den Haag membuka keunggulan lewat Anne van Egmond di menit ke-5.
Delapan menit berselang, ADO Den Haag mampu menambah gol lewat Cato Pijnaker Hordijck dengan memanfaatkan kemelut di muka gawang.
Kiper Indonesia, Thasza Amelia, kemudian harus memungut bola sebanyak enam kali dari tuan rumah, sehingga tertinggal delapan gol di paruh pertama.
[Baca Juga: Hasil Timnas Indonesia U-17 vs Kuwait: 3 Poin Perdana Garuda Muda]