Daftar Pembalap MotoGP yang Menang di Sirkuit Catalunya pada 5 Balapan Terakhir

Berikut daftar pembalap MotoGP yang menang di Sirkuit Catalunya, Barcelona, dalam lima balapan terakhir.

Share:
Sirkuit Catalunya Barcelona dipilih jadi lokasi untuk menggelar seri penutup MotoGP 2024/foto: Website MotoGP.
MotorSports
Sirkuit Catalunya Barcelona dipilih jadi lokasi untuk menggelar seri penutup MotoGP 2024/foto: Website MotoGP.

www.sportcorner.id - Berikut daftar pembalap MotoGP yang menang di Sirkuit Catalunya, Barcelona, dalam lima balapan terakhir.

Sirkuit Catalunya, Barcelona, resmi jadi lokasi untuk menggelar balapan seri pamungkas MotoGP 2024.

Pengumuman ini disampaikan oleh pihak MotoGP dalam keterangan resminya pada 5 November 2024 lalu.

Dalam keterangannya, pihak MotoGP menyebut dihelatnya seri penutup di Barcelona sebagai bentuk solidaritas kepada masyarakat Valencia.

Seperti diberitakan sebelumnya, Valencia terkena musibah banjir bandang sehingga seri penutup yang semula akan digelar di Sirkuit Ricardo Tormo, dibatalkan.

[Baca juga: Jorge Martin di Ambang Juara MotoGP, Berapa Poin Menang Sprint Race & Main Race?]

"MotoGP dapat mengonfirmasi penutup balapan 2024 akan diadakan di Barcelona dari tanggal 15 hingga 17 November," bunyi pernyataan resmi MotoGP.

Selain alasan solidaritas, MotoGP menunjuk Sirkuit Catalunya karena dianggap sebagai pilihan terbaik dan paling efisien.


Baca Juga

Logo baru MotoGP (@motogp)

Jadwal Tes Pramusim MotoGP 2025

Sergio Perez (Foto: Formula 1 / formula1.com)

Breaking! Sergio Perez dan Red Bull Resmi Berpisah

Max Verstappen juara F1 2024/ X F1

Max Verstappen Jalani Hukumannya di Rwanda