Jumlah 70 Penghargaan yang Diterima Cristiano Ronaldo, Terbaru Platinum Quinas
Berikut jumlah 70 penghargaan yang diterima oleh Cristiano Ronaldo sepanjang kariernya sebagai pesepakbola, terbaru Platinum Quinas.
www.sportcorner.id - Berikut jumlah 70 penghargaan yang diterima oleh Cristiano Ronaldo sepanjang kariernya sebagai pesepakbola.
Terbaru, Cristiano Ronaldo menerima penghargaan individu Platinum Quinas dari Federasi Sepakbola Portugal (FPF).
Turut hadir Perdana Menteri Portugal, Luis Montenegro, dan Presiden FPF, Fernando Gomes, pada acara penghargaan tersebut.
Penghargaan itu diberikan pada Cristiano Ronaldo sebagai apresiasi terhadap jasanya dalam sepakbola dalam negeri dan luar negeri.
Ronaldo mencatatkan rekor pribadi bersama timnas Portugal sebagai pencetak gol terbanyak, yakni 133 gol dalam 216 penampilan.
[Baca juga: Prediksi Rencana Cristiano Ronaldo Setelah Pensiun, Bukan Jadi Pelatih]
Tidak hanya itu, Ronaldo juga jadi pencetak gol terbanyak dalam sejarah sepakbola internasional.
"Merupakan suatu kehormatan menerima trofi ini. Saya melihatnya sebagai sebuah awal. Terima kasih kepada FPF atas penghargaan ini, yang menandai perjalanan panjang yang penuh dengan kerja keras," kata Ronaldo dikutip News9live.