Rekap JuniorGP 2024: Berikut Perolehan Poin Fadillah Arbi Aditama

Berikut rekap JuniorGP 2024 yang diikuti oleh pembalap Indonesia, Fadillah Arbi Aditama.

Share:
Fadillah Arbi Aditama jadi satu-satunya pembalap Indonesia yang tampil di JuniorGP 2024/foto: IG Arbi Aditama.
MotorSports
Fadillah Arbi Aditama jadi satu-satunya pembalap Indonesia yang tampil di JuniorGP 2024/foto: IG Arbi Aditama.

www.sportcorner.id - Berikut rekap JuniorGP 2024 yang diikuti oleh pembalap Indonesia, Fadillah Arbi Aditama.

JuniorGP 2024 resmi berakhir setelah menyelesaikan balapan di Sirkuit Estoril, Portugal, pada Rabu (27/11/2024).

Balapan di Sirkuit Estoril jadi seri penutup JuniorGP yang berlangsung selama tujuh putaran.

Fadillah Arbi Aditama dan para pembalap JuniorGP 2024 melakoni dua balapan kemarin.

Dalam dua balapan itu, Arbi Aditama meraih dua poin hasil dari race 1 setelah finis di peringkat ke-14.

[Baca juga: Pembalap Veteran Ini Pensiun usai MotoGP 2024]

Sayangnya, pembalap asal Purworejo itu gagal meraih poin pada race 2 setelah finis di peringkat ke-17.

Dengan tambahan dua poin di Estoril, jumlah poin Fadillah Arbi Aditama keseluruhan adalah 10 poin.

Sebelumnya, ia meraih poin pada seri Aragon (4 poin) dan seri Portimao (4 poin).

Adapun juara JuniorGP 2024 adalah pembalap asal Spanyol, Alvaro Carpe, yang mengoleksi 157 poin.


Baca Juga

United Autosports 95/Media Sean Gelael.

Penyebab Sean Gelael Finis di Peringkat 9 di WEC 2025 Italia

Berikut adalah hasil latihan terakhir alias final practice (FP) Formula 1 (F1) GP Hungaria 2024, Sabtu (20/7/2024), dimana duo McLaren berjaya.

Link Live Streaming Kualifikasi F1 GP Arab Saudi 2025

Pembalap WEC 2025, Sean Gelael/Istimewa Sean Gelael.jpg

Jadwal Sean Gelael di WEC 2025 Seri Italia Akhir Pekan Ini

Max Verstappen juara F1 2024/ X F1

Legenda F1 Desak Max Verstappen Cabut dari Red Bull Racing

Aldi Satya Mahendra Yamaha 2025/Media Yamaha.

Aldi Satya Mahendra Makin Percaya Diri Usai Balapan di Belanda

Pembalap Moto2 Jake Dixon/X ElfMarcVDS.

Klasemen Moto2 Usai Seri Qatar, Mario Aji Turun Tiga Peringkat