Klasemen Grup F ACL Two per 28 November, Persib Akan Lolos 16 Besar jika...
Klasemen Grup F AFC Champions League Two per 28 November, apakah Persib mampu juara?
Sportcorner.id - Klasemen Grup F AFC Champions League Two per Kamis (28/11/2024), tepatnya usai laga Port FC vs Persib Bandung.
Pertandingan Port FC vs Persib Bandung berlangsung di Stadion Leo, Pathum, Thailand, Kamis (29/11/2024) malam WIB.
Laga ini berakhir dengan skor imbang 2-2.
Persib Bandung unggul lebih dulu lewat Ciro Alves pada menit ke-17 dari titik penalti.
Lonsana Doumbouya membawa Port menyamakan kedudukan dan akhirnya berbalik unggul lewat dua golnya pada menit ke-18 dan 31.
Skor 2-1 bertahan cukup lama. Saat Persib tampak akan kalah, David da Silva membawa Maung Bandung menyamakan kedudukan lewat golnya pada menit ke-90+3.
Skor imbang 2-2 bertahan hingga laga usai.
BACA JUGA: Harga Tiket Pertandingan Port FC vs Persib di Thailand
Hasil imbang dengan Port FC membuat Persib kembali jadi juru kunci grup.