Skenario McLaren Juara Dunia Konstruktor Walau Ferrari Finis 1-2 di F1 GP Qatar
Skenario McLaren juara dunia konstruktor walau Ferrari finis 1-2 di F1 GP Qatar
Sportcorner.id - Skenario McLaren juara dunia konstruktor walau Ferrari finis 1-2 di F1 GP Qatar.
Sprint race F1 GP Qatar berlangsung di Sirkuit Losail, Sabtu (30/11/2024).
Dalam balapan yang berlangsung dalam 19 lap, McLaren berhasil finis di posisi 1 dan 2.
Posisi finis 1-2 yang diraih McLaren di sprint race F1 GP Qatar membuat tim asal Inggris itu berhasil memperlebar jarak dengan Ferrari di klasemen konstruktor.
Sebelum balapan, McLaren berada di puncak klasemen dengan 608 poin, unggul 24 poin atas Ferrari di posisi kedua dengan 584 poin.
Namun, usai balapan, poin McLaren kini menjadi 623 poin. McLaren kini unggul 30 poin atas Ferrari yang mengumpulkan 593 dan Red Bull di bawahnya dengan 556.
BACA JUGA: Hasil Sprint Race F1 GP Qatar, Lando Norris "Balas Budi" ke Oscar Piastri
F1 GP Qatar akan berlanjut ke sesi race pada Minggu (1/12/2024).
Jika tidak ada kendala, start balapan akan dilakukan pukul 23.00 WIB.
Sebagai informasi, dikutip dari situs F1, McLaren bisa mengunci gelar juara dunia konstruktor di Qatar jika berhasil unggul 45 poin atas Ferrari.