Jadwal Liga Nusantara 2024/2025 Pekan 1, 13-14 Desember 2024: Tayang di Mana?
Berikut jadwal Liga Nusantara 2024/2025 pekan 1 yang berlangsung pada 13-14 Desember 2024 yang disiarkan langsung di Nusantara TV.
www.sportcorner.id - Berikut jadwal Liga Nusantara 2024/2025 pekan 1 yang berlangsung pada 13-14 Desember 2024.
Liga Nusantara 2024/2025 diikuti sebanyak 16 klub dengan total 146 pertandingan yang dijadwalkan hingga 26 Februari 2025.
Peserta Liga Nusantara atau Liga 3 merupakan 10 klub yang lolos babak 16 besar pada musim lalu.
Adapun enam klub lainnya berasal dari tim yang terdegradasi dari Liga 2 musim 2023/2024 lalu.
Dari 16 klub yang berpartisipasi, kemudian dibagi menjadi dua grup, yakni Grup A dan Grup B. Masing-masing grup diisi oleh delapan tim.
[Baca juga: PT LIB Siap Jadi Operator untuk Liga 3]
Daftar tim yang tergabung di Grup A Liga Nusantara 2024/2025:
- Sumut United
- PSDS Deli Serdang
- 757 Kepri Jaya FC
- Tornado FC Pekanbaru
- Perserang Serang
- PCB Persipasi
- Persikab Kab. Bandung
- PSGC Ciamis
Daftar tim yang tergabung di Grup B Liga Nusantara 2024/2025:
- PSCS Cilacap
- Persiba Balikpapan
- Persiba Bantul
- PSM Kota Madiun
- NZR Sumbersari
- Persekabpas
- Waanal Brothers
- Persipani Paniai
Berikut jadwal pertandingan pekan pertama Liga Nusantara 2024/2025: