Pemain Jepang Takefusa Kubo Jadi Bintang Tamu di Episode Spesial Doraemon
Pesepakbla asal Jepang, Takefusa Kubo akan jadi bintang tamu di episode spesial tahun baru Doraemon.
www.sportcorner.id - Pesepakbla asal Jepang, Takefusa Kubo akan jadi bintang tamu di episode spesial tahun baru Doraemon.
Di episode spesial ini, Doraemon akan tayang selama 60 menit. Rencananya, episode ini bakal ditayangkan pada 31 Desember 2024 pukul 09.00 waktu setempat.
Episode khusus ini mengambil tema "Spanyol" dan dihadiri Takefusa Kubo yang saat ini bermain di klub Spanyol, Real Sociedad.
Doraemon pertama kali tayang di Spanyol pada tahun 1994. Artinya, sudah 30 tahun anime Doraemon tayang di Negeri Matador tersebut.
Untuk merayakan 30 tahun penayangan Doraemon di Spanyol, edisi spesial ini mengambil tempat di Spanyol.
[Baca Juga: Profil Takefusa Kubo: Pemain Jepang yang 2 Kali Main di SUGBK dan Cetak 2 Gol]
Bertajuk "Tahun Baru di Spanyol", episode kali ini memfokuskan lokasi syuting di Ibu Kota Spanyol, Madrid.
Cerita episode kali ini bermula saat Nobita kelewatan merayakan hitung mundur tahun baru karena ketiduran.