Hasil Liga 1 Borneo FC vs Persik dan PSS vs Madura United
Berikut ini adalah hasil pertandingan Liga 1 antara Borneo FC vs Persik dan PSS vs Madura United.
www.sportcorner.id - Berikut ini adalah hasil pertandingan Liga 1 antara Borneo FC vs Persik dan PSS vs Madura United.
Bertanding di Stadion Batakan, Jumat (27/12/2024) malam WIB, Persik Kediri menang dengan skor 4-0.
Empat gol Persik dicetak melalui bunuh diri Ronaldo, Rifqi Ray, Yusuf Meilana, dan Riyanto Ariyoso.
Jalannya Pertandingan
Borneo memulai pertandingan dengan banyak menguasai bola. Tapi, petaka datang di menit ke-19 setelah Kei Hirose mendapat kartu merah.
Permainan Borneo jadi terganggu. Alhasil, mereka kesulitan menembus pertahanan Persik. Bahkan, tim tamu mulai berani pegang bola.
[Baca Juga: Borneo FC Ditinggal Stefano Lilipaly dan Nadeo ke Klub Jawa Timur]
Persik akhirnya bisa mencetak gol di menit ke-38 melalui bunuh diri Ronaldo. Bermaksud membuang bola hasil umpan tarik dari sayap kiri, bola justru masuk ke gawang sendiri.
Skor 1-0 bertahan hingga babak pertama berakhir.
Babak kedua memasuki menit ke-50, Persik berhasil menggandakan keunggulan. Diawali serangan balik cepat, sepakan melengkung Rifqy dari luar kotak penalti menghujam pojok kiri gawang.