Hasil Man City vs West Ham: Pesta Gol, The Citizens Mulai Bangkit

Hasil Manchester City vs West Ham United di Liga Inggris 2024/2025, Sabtu (4/12/25), yang dimenangkan oleh tuan rumah.

Share:
Manchester City vs West Ham (Foto: instagram/@mancity)
Bola
Manchester City vs West Ham (Foto: instagram/@mancity)

Sportcorner.id – Hasil Manchester City vs West Ham United di Liga Inggris 2024/2025, Sabtu (4/12/25), yang dimenangkan oleh tuan rumah.

Manchester City menunjukkan tanda-tanda kebangkitan di awal tahun 2025 ini usai menggasak West Ham United dengan skor telak 4-1.

Empat gol kemenangan Manchester City dicetak lewat gol bunuh diri Vladimir Coufal, Brace Erling Haaland dan satu gol dari Phil Foden, yang dibalas West Ham United lewat Niclas Fullkrug.

Berkat hasil ini, The Citizens mulai memangkas jarak dengan posisi empat besar dengan koleksi 34 poin dan duduk di peringkat keenam.

Jalannya Pertandingan

Di awal babak pertama, West Ham sempat menggebrak dan mendapat dua peluang emas. Tapi, Man City mampu membuka papan skor di menit ke-10 lewat gol bunuh diri Vladimir Coufal. Skor 1-0.


Baca Juga

Arsenal vs Newcastle United (Foto: instagram/@arsenal)

Link Live Streaming Arsenal vs Newcastle di Carabao Cup

Pratama Arhan Gabung Bangkok United (Foto: IG Pratama Arhan)

Pratama Arhan Gabung Bangkok United

Pada Kamis (29/8/2024) PSSI telah mengumumkan 26 pemain Timnas Indonesia yang akan ikut dalam perhelatan Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia ronde ketiga.

Kekurangan Shin Tae-yong di Mata Marc Klok