Klasemen Proliga 2025 Putri usai Seri II Gresik
Berikut ini adalah klasemen sementara Proliga 2025 sektor putri usai Seri II di Gresik, Jawa Timur.
www.sportcorner.id - Berikut ini adalah klasemen sementara Proliga 2025 sektor putri usai Seri II di Gresik, Jawa Timur.
Seluruh pertandingan Proliga 2025 sektor putri seri kedua di Gresik rampung digelar.
Seri kedua sektor putri ditutup dengan pertandingan antara Yogya Falcons melawan Gresik Petrokimia.
Dalam pertandingan yang digelar di GOR Tri Dharma, Minggu (12/1/2025), Gresik Petrokimia mengalahkan Yogya Falcons dengan skor 3-0 (25-21, 25-8, 25-20).
Di pertandingan pertama hari Minggu ini, Jakarta Popsivo Polwan mengalahkan Pertamina Enduro dengan skor 3-1 (21-25, 25-13, 25-19, 25-18).
[Baca Juga: Hasil Proliga 2025 Yogya Falcons vs Gresik Petrokimia]
Setelah berakhirnya seri II, Proliga akan berlanjut ke seri III yang digelar di Malang atau tepatnya di GOR Ken Arok, 17-19 Januari 2025.
Seluruh pertandingan seri III akan dipusatkan di GOR Ken Arok.
Proliga 2025 akan berlangsung pada 3 Januari hingga 11 Mei 2025 di sembilan kota di Indonesia.