Hasil Liga 1 Persib vs Dewa United, Maung Bandung Masih di Puncak Klasemen
Persib Bandung menelan kekalahan pertama di Liga 1 2024/2025.
www.sportcorner.id - Persib Bandung menelan kekalahan pertama di Liga 1 2024/2025 usai berhadapan dengan Dewa United.
Bermain di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Jumat (17/1/2025) malam WIB, Persib kalah 0-2 dari Dewa United.
Dua gol Dewa United dicetak oleh Alex Martins dan Septian Bagaskara.
Meski menelan kekalahan pertama di Liga 1, Persib masib berada di puncak klasemen dengan 40 poin.
Namun Persib kini hanya unggul tiga poin dari Persebaya Surabaya yang berada di peringkat kedua dengan 37 poin.
Baca juga: Hasil Liga 1 Persebaya vs Malut United, Diwarnai Gol Bunuh Diri
Sedangkan Dewa United kini berada di peringkat keempat dengan 31 poin, hasil dari delapan kali menang, tujuh kali seri dan empat kali kalah.
Dewa United membuat peluang melalui Egy Maulana Vikri saat pertandingan memasuki menit ke-14. Namun kiper Persib, Kevin Mendoza masih bisa menepisnya.
Tiga menit berselang, Persib meraih peluang melalui Tyronne del Pino, kiper Dewa United Sonny Stevens masih bisa mengantisipasinya.
Dewa United unggul 1-0 saat pertandingan memasuki menit ke-30. Umpan dari Ricky Kambuaya berhasil diselesaikan menjadi gol oleh Alex Martins.