Pahlawan Anyar Real Madrid Rodrygo, Berencana Obok-obok Kelemahan Manchester City di Semifinal Liga Champions

Pemain muda Real Madrid, Rodrygo, mengaku sudah mengetahui kelemahan Manchester City jelang laga semifinal Liga Champions, Rabu 10 Mei dini hari WIB.

Share:
Bola

www.sportcorner.id - Pemain muda berbakat milik Real Madrid, Rodrygo, mengungkapkan pernyataan yang cukup mengejutkan jelang laga semifinal Liga Champions kontra Manchester City.

Rodrygo mengaku sudah mengetahui titik kelemahan Manchester City dan bersiap untuk mengeksploitasinya saat bermain di Santiago Bernabeu.

Adalah pemain bertahan sektor kiri Manchester City, yang dihuni oleh Nathan Ake, yang sudah dipantau oleh Rodrygo dalam beberapa hari terakhir.

"Saya telah menonton bek kiri Manchester City yang akan saya hadapi," ujar Rodrygo dikutip dari Sportskeeda.

Pernyataan itu menjadi sinyal bahwa dirinya sudah memiliki cara jitu untuk mengeksploitasi Manchester City, khususnya di sektor kiri.

Selain Nathan Ake, pemain yang biasa mengisi pos bek kiri adalah Manuel Akanji, dan Rico Lewis. Transfermarkt mencatat Nathan Ake menjadi pemain yang sering dimainkan di posisi tersebut.

Trio penyerang Real Madrid yang terdiri dari Rodrygo, Karim Benzema, dan Vinicius Junior memiliki catatan apik pada musim ini.

Ketiganya tercatat sudah mencetak 67 gol dan 38 assist pada musim ini. Rodrygo sendiri berkontribusi sebanyak 16 gol dan 11 assist di semua kompetisi.

Terakhir, Rodrygo menjadi pahlawan Real Madrid kala menaklukkan Osasuna di final Copa del Rey dengan mencetak dua gol.

Hal itu sekaligus mengantarkan El Real meraih trofi Copa del Rey pertamanya sejak menjuarainya pada 2014 silam.


Baca Juga

Link Live Streaming Barcelona vs Mallorca di LaLiga (Foto: instagram/@fcbarcelona)

Link Live Streaming Barcelona vs Mallorca di LaLiga

Aksi Cristiano Ronaldo dalam laga menghadapi Al Hilal di pekan ke-26 Saudi Prol League 2024/2025. (Foto: Instagram/alnassr)

Penyebab Ronaldo Tak Main di Laga Al Nassr vs Damac

Selebrasi Cristiano Ronaldo dan Jhon Duran di laga Al Nassr vs Esteghlal. (Foto: x.com/AlNassrFC)

Link Live Streaming Damac vs Al Nassr di Liga Arab Saudi

Bhayangkara FC vs PSKC Cimahi Liga 2 2025/Media Bhayangkara FC.

Bhayangkara FC Buka Suara Soal Pindah-Pindah Homebase

Gubernur Lampung, Rahmat Mirza dan CEO Bhayangkara FC, Agus Suryononugroho/SportCorner Muhammad Nurhendra.

Resmi Bermarkas di Lampung, Bhayangkara FC akan Ubah Nama