Baru Gabung, Cyrus Margono Langsung Debut Jadi Starter di Liga Kosovo

Pemain keturunan Indonesia, Cyrus Margono, langsung melakoni debut di Liga Kosovo bersama KF Dukagjini sata menghadapi FC Ballkani, Jumat (7/2/25).

Share:
Kontrak Cyrus Margono di Panathinaikos Habis
Bola
Kontrak Cyrus Margono di Panathinaikos Habis

Sportcorner.id – Pemain keturunan Indonesia, Cyrus Margono, langsung melakoni debut di Liga Kosovo bersama KF Dukagjini sata menghadapi FC Ballkani, Jumat (7/2/25).

Di laga tersebut, kiper berusia 23 tahun itu turun sebagai starter di bawah mistar untuk KF Dukagjini kala melawan juara bertahan Liga Kosovo tersebut.

Menggunakan nomor punggung 99, Cyrus Margono hampir membawa timnya meraih poin saat menghadapi FC Ballkani.

Nahas di menit-menit akhir masa Injury Time, kiper kelahiran Amerika Serikat harus kebobolan dan membuat timnya tumbang dengan skor 0-1.

Meski kebobolan, Cyrus sendiri tampil apik sepanjang laga. Pasalnya, FC Ballkani tercatat melepaskan 12 tembakan tepat sasaran dan hanya mencetak sebiji gol saja.

[Baca Juga: Rating Pratama Arhan usai Bangkok United Gagal Menang lawan Rayong FC]


Baca Juga

Como vs Juventus (Foto: instagram/@juventus)

Link Live Streaming Como vs Juventus di Serie A

Pertandingan Persis Solo vs Persebaya Surabaya/Persebaya

Hasil Liga 1: Persis Menang Dramatis Atas Persebaya

Pratama Arhan saat membela Bangkok United/Instagram

Link Live Streaming Bangkok United vs Rayong FC