Hasil Proliga 2025, Popsivo Polwan vs Elektrik PLN
Jakarta Popsivo Polwan dalam sembilan pertandingan belum pernah merasakan kekalahan.
www.sportcorner.id - Jakarta Popsivo Polwan berhasil memperpanjang rekor tak terkalahkan di Proliga 2025, usai mengalahkan Jakarta Elektrik PLN.
Dalam laga yang berlangsung di GOR Terpadu, Pontianak, Jumat (14/2/2025) Jakarta Popsivo Polwan menang dengan kedudukan 3-0 (25-19, 25-18 dan 25-13) atas Jakarta Elektrik PLN.
Pemain Popsivo Polwan Neriman Ozsoy mencetak 18 poin, yang tertinggi di pertandingan tersebut.
Dengan kemenangan ini, Popsivo Polwan semakin kokoh di puncak klasemen dengan 25 poin.
Sedangkan Elektrik PLN berada di peringkat keempat dengan 14 poin. Mereka harus hati-hati dnegan Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia yang telah mengoleksi poin sama.
Baca juga: Hasil Proliga 2025 Bjb Tandamata vs Gresik Petrokimia
Persaingan untuk memperebutkan empat besar pun semakin ketat. Sebab Jakarta Livin Mandiri, Jakarta Pertamina Enduro, Jakarta Elektrik PLN dan Gresik Petrokimia masih berpeluang lolos ke final four.