Ini Kata Sandy Walsh Usai Jalani Debut Bersama Yokohama F Marinos

Sandy Walsh menjalankan debutnya bersama Yokohama F Marinos saat bermain di ajang Liga Champions Asia Elite (LCA) 2024/2025

Share:
Sandy Walsh di sesi latihan Yokohama F Marinos. (Foto: Instagram/yokohamaf.marinos)
Bola
Sandy Walsh di sesi latihan Yokohama F Marinos. (Foto: Instagram/yokohamaf.marinos)

www.sportcorner.id - Pemain Timnas Indonesia, Sandy Walsh menjalankan debutnya bersama Yokohama F Marinos saat bermain di ajang Liga Champions Asia Elite (LCA) 2024/2025, Rabu (20/2/2025).

Pada pertandingan tersebut Sandy Walsh berhasil membawa Yokohama F Marinos menang 2-0 atas Shanghai Port pada laga yang berlangsung di SAIC Motor Pudong Arena, Shanghai.

Setelah pertandingan belangsung, Sandy Walsh mengucapkan terimakasih karena sudah diberikan kesempatan untuk menjalani debutnya. Tidak tanggung-tanggung ia menjalani debut di kompetisi tertinggi asia.

"Hai, keluarga Marinos. Saya sangat senang bisa tampil perdana untuk klub yang luar biasa ini dan di hadapan kalian semua," kata Sandy Walsh dikutip dari Instagram resmi klub.

"Terima kasih sudah datang pada pertandingan kali ini," tambah mantan pemain KV Mechelen itu.

Baca juga: Rating Sandy Walsh usai Debut Starter bagi Yokohama F Marinos di ACL Elite

Tapi ada yang menarik kala Sandy Walsh menjalani debutnya bersama Yokohama F Marinos. Bagaimana tidak, Sandy Walsh tidak bermain di posisi terbaiknya yaitu bermain di bek kanan.


Baca Juga

Pemain PSIS Semarang, Evandro Brando/IG Evandro Brandao.

PSIS Pecat Gilbert Agius, Eks Pemain Timnas Jadi Careteker

Ketua Umum PSSI Erick Thohir/Media PSSI.

Piala Pertiwi, Upaya PSSI Mencari Bibit Pemain Timnas Putri

Drawing Carabao Cup 2024/2025 telah dilakukan pada Kamis (15/8/2024) dan klub Elkan Baggott juga Nathan Tjoe-A-On terhindar dari undian sulit.

Elkan Baggott Raih Penghargaan Unik di Blackpool

PSG di Liga Champions Jelang lawan Arsenal/X PSG.

Unggul Head to Head atas PSG, Arsenal Diutungkan?