Klasemen Liga Inggris Pekan 26: Man United Terpuruk, Aston Villa Pepet Chelsea
Berikut adalah klasemen Liga Inggris 2024/2025, Manchester United semakin terpuruk, Aston Villa pepet Chelsea.
Sportcorner.id - Berikut adalah klasemen Liga Inggris 2024/2025 per hari ini, Minggu (23/02/25). Manchester United semakin terpuruk, Aston Villa pepet Chelsea.
Manchester United berkesempatan melawat ke markas Everton, Goodison Parka, pada pekan ke-26 Liga Inggris 2024/2025.
Sebenarnya, Manchester United tertinggal 2 gol di babak pertama oleh Everton, yang dicetak Beto (19') dan Abdoulaye Doucoure (33').
Beruntung, Manchester United mampu menyamakan kedudukan melalui Bruno Fernandes dan Manuel Ugarte di 20 menit terakhir.
Dengan hasil imbang tersebut, Manchester United harus tertahan di urutan 15. Mereka gagal menyalip tim-tim yang berada di atasnya.
[Baca juga: Arne Slot Jadi Korban Duel Panas Everton vs Liverpool]
Berbeda dengan Aston Villa yang mampu merangsek ke peringkat 7 klasemen Liga Inggris 2024/2025.
Hal tersebut dikarenakan Aston Villa berhasil meraih hasil positif kala menjamu Chelsea di Villa Park Stadium.
Aston Villa memang kebobolan lebih dulu lewat gol cepat Enzo Fernandez yang lahir usai mengkonversi umpan Pedro Neto di menit 9.
Kendati demikian, Aston Villa mampu balik unggul atas Chelsea berkat brace Marco Asensi pada menit ke-57 dan 89.
Oleh sebab itu, Aston Villa yang awalnya duduk di posisi 10 naik ke peringkat 7. Mereka menyalip Fulham, Brighton, dan Newcastle United.
[Baca juga: Justin Hubner Latihan Bareng Tim Utama Wolves, Bakal Debut di Premier League?]
Di sisi lain, Arsenal semakin tertinggal oleh Liverpool dari perebutan gelar juara Liga Inggris musim ini. Pasalnya, The Gunners tumbang oleh West Ham, 0-1.
Berikut adalah klasemen sementara Liga Inggris 2024/2025 per hari ini.
1. Liverpool 61