Kesal Disebut Punya Darah Malaysia, Ferdy Druijf Tantang Tes DNA

Satu lagi pemain yang membantah punya darah Malaysia. Dia adalah Ferdy Druijf.

Share:
Ferdy Druijf (Foto: IG Ferdy Druijf)
Bola
Ferdy Druijf (Foto: IG Ferdy Druijf)

www.sportcorner.id - Satu lagi pemain yang membantah punya darah Malaysia. Dia adalah Ferdy Druijf.

Ferdy Druijf mengaku kesal dengan pemberitaan media Malaysia yang menyebut dirinya punya darah Malaysia dan akan dinaturalisasi.

Media tersebut menyebutkan bahwa Ferdy Druijf punya dari Malaysia dari neneknya. Kemudian, berita itu makin menyebar.

Akun-akun Instagram mulai memposting soal Ferdy Druijf yang disebut punya darah keturunan Malaysia.

Ferdy Druijf mengaku terkejut sekaligus kesal dengan pemberitaan yang menyebut dirinya punya darah Malaysia.

[Baca Juga: Gagal Tiru Timnas Indonesia, Ini Alasan Malaysia Setop Program Naturalisasi]

"Ini sebenarnya cukup gila, saya harus jujur. Tiba-tiba ada akun di Instagram yang muncul dengan klaim bahwa saya memiliki darah Malaysia," ujarnya, kepada ESPN Belanda.

"Saya tidak melakukan apa-apa, tapi kabar itu langsung menyebar ke mana-mana. Pengikut saya di Instagram bertambah dan saya tahu tentang semua ini. Ini benar-benar alasan yang gila," katanya.


Baca Juga

Persebaya Surabaya Timnas memanggil/ IG Persebaya Surabaya

Persebaya Umumkan Ernando Ari Dipanggil Timnas Indonesia

Emil Audero bermain untuk Palermo di Serie B 2024/2025/foto: IG Emil Audero.

Emil Audero Lakukan Blunder Konyol saat Bela Palermo

Pelatih Persija Jakarta, Carlos Pena/Persija Jakarta

Carlos Pena Benarkan Ada Masalah Internal di Persija