Jelang Lawan Australia & Bahrain, Jersey Kiper Terbaru Dirilis

Erspo merilis jersey dua warna jersey kiper yakni berwarna kuning dan hitam.

Share:
Jersey Kiper Terbaru Timnas Indonesia/IG Erspo
Bola
Jersey Kiper Terbaru Timnas Indonesia/IG Erspo

www.sportcorner.id - Apparel Timnas Indonesia Erspo akhirnya merilis jersey terbaru untuk penjaga gawang.

Jersey baru untuk penjaga gawang Timnas Indonesia tersebut dirilis di akun Instagram Erspo, Senin (10/3/2025).

Ada dua warna untuk jersey penjaga gawang tersebut, yakni warna kuning dan warna hitam.

Kemungkinan untuk warna kuning adalah jersey kandang. Sedangkan hitam untuk tandang.

Jersey yang berwarna kuning tersebut, terdapat warha hitam di bagian samping, lengan dan kerah baju.

Baca juga: Timnas Bahrain Sudah Gelar TC Jelang vs Jepang & Timnas Indonesia

Jersey warna kuning itu juga memiliki warna celana yang sama. Kemudian terdapat lambang garuda di sebelah kanan, dan lambang apparel di sisi kiri.

Kemudian untuk warna hitam, hampir mendominiasi dengan sedikit aksen di kerah dan lengannya.

Untuk celananya, warna yang digunakan juga sama yakni hitam.

Sebelumnya Erspo juga telah merilis jersey untuk pemain, yakni kandang berwarna merah dan putih untuk tandang.

Bahkan untuk jersey pemain tersebut sudah dijual di toko-toko dengan harga Rp199.000 hingga Rp1,2 juta.


Baca Juga

Hasil Al Nassr vs Al Fateh, Cristiano Ronaldo jadi pahlawan. (Foto: Instagram/Al Nassr)

Link Live Streaming Al Nassr vs Esteghlal di ACL Elite

Maarten Paes dan Emil Audero Mulyadi/Istimewa

Maarten Paes vs Emil Audero, Siapa yang Lebih Baik?