Resmi, Australia Umumkan 26 Pemain Jelang Lawan Timnas Indonesia
Timnas Australia telah secara resmi mengumumkan 26 nama pemain untuk berhadapan dengan Timnas Indonesia
www.sportcorner.id - Timnas Australia telah secara resmi mengumumkan 26 nama pemain untuk berhadapan dengan Timnas Indonesia pada lanjutan babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Kepastian ini didapat dari Federasi Sepak Bola Australia (FA). Dalam unggahannya tersebut Federasi Sepak Bola Australia juga mengatakan ada empat pemain baru jelang pertandingan tersebut.
Seperti diketahui Timnas Australia akan berhadapan dengan Timnas Indonesia dan China di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia, 20 dan 25 Maret 2025 mendatang.
Pelatih Timnas Australia, Tony Popovic pun mengumumkan 26 pemain yang bakal dibawa untuk menjegal langkah Timnas Indonesia dan China ke Piala Dunia 2026.
Dalam daftar nama pemain yang dipanggil Australia untuk menghadapi Timnas Indonesia dan China ini memang ada perubahan.
Baca juga: Catat, Ini Tanggal Kevin Diks Gabung Timnas Indonesia Jelang Lawan Australia
Bahkan terdapat empat pemain debutan, karena baru pertama kalinya dipanggil ke Timnas Australia.