Meski Menang 5-1, Pahlawan Australia Puji Timnas Indonesia: Mereka Ngotot!
Pahlawan Australia, Jackson Irvine, memuji penampilan Timnas Indonesia kendati timnya berhasil menang dengan skor besar 5-1 di Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Sportcorner.id – Pahlawan Australia, Jackson Irvine, memuji penampilan Timnas Indonesia kendati timnya berhasil menang dengan skor besar 5-1 di Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Penggawa St Pauli FC itu menyebut Timnas Indonesia tim yang ngotot. Bahkan, permainan skuad Garuda disebutnya sangat intens dan merepotkan timnya.
Di laga tersebut, tim Merah Putih memang tampil dominan sepanjang laga dan memaksa Australia hanya bermain menunggu dan memanfaatkan serangan balik cepat.
Hal ini terlihat dari penguasaan bolanya, di mana Timnas Indonesia memilii 61 persen penguasaan bola atas tim berjuluk Socceroos itu.