Presiden Prabowo Singgung Kekalahan Timnas Indonesia di Sidang Kabinet Paripurna
Presiden Prabowo Subianto menyinggung kekalahan Timnas Indonesia lawan Australia.
www.sportcorner.id - Presiden Prabowo Subianto menyinggung kekalahan Timnas Indonesia lawan Australia.
Kekalahan Timnas Indonesia melawan Australia menjadi pembahasan luas di dalam negeri. Banyak kekecewaan yang diluapkan fans.
Topik ini pun masuk ke Istana Presiden. Presiden Prabowo turut menyinggung kekalahan telak Timnas Indonesia lawan Australia.
Saat itu, Presiden Prabowo sedang memberikan pidato sambutan di Sidang Kabinet Paripurna yang berlangsung di Kompleks Istana Kepresidenan Jakarta, Jumat (21/3/2025) sore.
"Mungkin kita masih prihatin timnas sepak bola kita belum berhasil (menang), tapi kita yakin pasti akan lebih baik di saat akan datang," ujar Prabowo.
[Baca juga: Perbandingan Statistik Debut Ole Romeny dan Dean James di Timnas Indonesia]
"Ini juga ada tim yang baru, pelatih baru, tim teknis baru. Jadi, saya percaya kita akan mencapai hal yang baik ini," katanya.
Presiden Prabowo menegaskan, Indonesia tak boleh dianggap remeh oleh bangsa mana pun di dunia.