Selain Indonesia vs Bahrain, Ada Timnas Sepakbola Pantai Indonesia vs Afganistan
Timnas Sepakbola Pantai Indonesia sudah dipastikan gagal ke perempat final.
www.sportcorner.id - Timnas Sepakbola Pantai Indonesia akan melakoni pertandingan terakhir di Piala Asia Sepakbola Pantai 2025 melawan Afganistan.
Pertandingan Timnas Sepakbola Pantai Indonesia vs Afganistan akan berlangsung di Jomtien Beach Arena, Thailand, Selasa (25/3/2025).
Timnas Sepakbola Pantai Indonesia sudah dipastkan tidak lolos ke perempat final Piala Asia Sepakbola Pantai 2025.
Hal ini karena, Timnas Sepakbola Pantai Indonesia menelan dua kekalahan dalam dua laga.
Di pertandingan pertama, Timnas Sepakbola Pantai Indonesia dikalahkan Iran dengan skor 12-2.
Baca juga: Dragan Talajic Tak Mau Komentar Laga Bahrain vs Indonesia Pada Oktober 2024
Kemudian di pertandingan yang kedua, Timnas Sepakbola Pantai Indonesia dikalahkan Uni Emirat Arab (UEA), Minggu (23/3/2025).
Dengan dua kekalahan itu Timnas Sepakbola Pantai Indonesia pun belum mendapatkan poin.
Timnas Sepakbola Pantai Indonesia pun berada di dasar klasemen. Sedangkan UEA menempati puncak klasemen dengan 6 poin di klasemen Grup C.