Incar 4 Besar Grup C, Pelatih China Kirim Ultimatum untuk Timnas Indonesia

Pelatih Timnas China, Branko Ivankovic, mengirim ultimatum ke Timnas Indonesia seiring misinya menembus empat besar grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Share:
Pelatih Timnas China Pede Kalahkan Indonesia / Instagram Branko Ivankovic
Bola
Pelatih Timnas China Pede Kalahkan Indonesia / Instagram Branko Ivankovic

Sportcorner.id – Pelatih Timnas China, Branko Ivankovic, mengirim ultimatum ke Timnas Indonesia seiring misinya menembus empat besar grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.

Saat ini, China berada dalam posisi terjepit usai menelan kekalahan dari Australia di Matchday ke-8 grup C, Selasa (25/3/25) lalu.

Kekalahan itu membuat Tim Naga saat ini terpuruk di dasar klasemen grup C dengan enam poin, sama dengan Bahrain di peringkat kelima dan terpaut tiga poin dari Timnas Indonesia di tempat keempat.

Dengan dua pertandingan tersisa, secara matematis China masih bisa lolos ke putaran keempat Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.

Pasalnya, The Dragons hanya berjarak tiga poin dari Timnas Indonesia dan berjarak empat poin dari Arab Saudi di peringkat keempat.

[Baca Juga: 48 Negara yang Diprediksi Media Asing Lolos Piala Dunia, Indonesia Tak Termasuk!]


Baca Juga

Nottingham Forest/ X Nottingham

Fakta Menarik Jelang Laga Nottingham vs Manchester United