Statistik Timnas Indonesia U-17 dan Korea Utara U-17, Siapa Lebih Baik?
Berikut statistik Timnas Indonesia U-17 dan Korea Utara U-17 selama bermain di Piala Asia U-17 2025
www.sportcorner.id - Berikut statistik Timnas Indonesia U-17 dan Korea Utara U-17 selama bermain di Piala Asia U-17 2025 yang berlangsung di Arab Saudi 3-20 April 2025.
Seperti diketahui, Timnas Indonesia U-17 akan berhadapan dengan Korea Utara U-17 pada pertandingan perempat final Piala Asia U-17. Ini menjadi pertemuan pertama kedua tim selama di ajang tersebut.
Pertandingan tersebut rencananya akan berlangsung di King Abdullah Sports City Stadium, Jeddah, Senin (14/4/2025). Jika melihat statistik selama perjalan kedua tim di Piala Asia U-17, kedua tim bisa dibilang seimbang.
Namun, Timnas Indonesia U-17 terbilang memiliki catatan lebih mentereng dibandingkan dengan Korea Utara. Bagaimana tidak, skuad asuhan Nova Arianto ini tidak pernah kalah selama tiga pertandingan.
Dari tiga pertandingan tersebut, Timnas Indonesia U-17 berhasil meraih tiga kemenangan. Pertama melawan Korea Selatan (1-0).
Baca juga: Jelang Lawan Korut, Nova Arianto: Kami Masih Punya Titik Lemah!