Alasan Shayne Pattynama Absen saat KAS Eupen Lakoni Laga Penutup 2024/2025

Bek kiri Timnas Indonesia, Shayne Pattynama, harus absen saat KAS Eupen menjalani laga penutup di Challenger Pro League 2024/2025, Sabtu (19/4/25).

Share:
Shayne Pattynama pemain KAS Eupen/ Sumber: Instagram @kaseupenofficial
Bola
Shayne Pattynama pemain KAS Eupen/ Sumber: Instagram @kaseupenofficial

Sportcorner.id – Bek kiri Timnas Indonesia, Shayne Pattynama, harus absen saat KAS Eupen menjalani laga penutup di Challenger Pro League 2024/2025, Sabtu (19/4/25).

Dalam laga terakhir KAS Eupen itu, bek berusia 26 tahun tersebut tak berada dalam daftar Starting Line Up ataupun pemain cadangan untuk melawan Patro Eisden.

Padahal laga melawan Patro Eisden menjadi salah satu laga penting bagi tim dengan warna kebesaran Hitam-Putih tersebut.

Pasalnya, KAS Eupen ingin mengakhiri Challenger Pro League 2024/2025 dengan tetap berada di 10 besar klasemen.

Kemenangan menjadi harga mati agar tim berjuluk Panda ini tak digusur oleh Lommel SK yang hanya berjarak satu poin di bawahnya.

[Baca Juga: Rating Elkan Baggott usai Jadi Starter dan Bawa Blackpool Hajar Stevenage]

Sayangnya, keinginan KAS Eupen meraih kemenangan atas tuan rumah Pasto Eisden bisa terganjal. Salah satunya karena absennya Shayne Pattynama.


Baca Juga

Persija Jakarta vs Persebaya Surabaya 2025/Media Persija.

Dony Tri Pamungkas Cedera, Persija Semakin Krisis Pemain

Persis Solo 2025/X Persis.

Hasil Liga 1 Persis Solo vs Barito Putera

Pelatih Persik Kediri, Marcelo Rospide, singgung kinerja wasit. (Foto: Instagram/persikofficial)

Link Live Streaming Liga 1 Persik vs Persija, Malam Ini

Logo HUT PSSI/Foto: PSSI

Harapan Erick Thohir di Ulang Tahun ke-95 PSSI

Manchester United vs ASEAN All Stars/Foto: Instagram

Update Pemain ASEAN All-Stars vs Manchester United