Jalani Tes Medis, Josko Gvardiol Selangkah Lagi Gabung Man City

Manchester City sepakat untuk mengontrak bek tengah RB Leipzig, Josko Gvardiol.

Share:
Bola

www.sportcorner.id - Manchester City sepakat untuk mengontrak bek tengah RB Leipzig, Josko Gvardiol.

Menurut pakar bursa transfer, Fabrizio Romano, bahwa Gvardiol telah menyelesaikan tes medisnya pada Rabu, 19 Juli 2023.

Romano juga menegaskan bahwa kesepakatan antar kedua klub akan segera ditandatangani.

Pemain berusia 21 tahun itu sudah menyetujui persyaratan pribadi dengan The Citizens pada Juni lalu.

Akhirnya, kini kedua klub telah menyegel kesepakatan terkait mahar transfer dengan RB Leipzig.

Selanjutnya, ia akan menjalani tes medis tahap kedua sebelum menandatangani kontraknya di Etihad.

Gvardiol memiliki kontrak di Leipzig hingga 2027 mendatang. Selama memperkuat klub Jerman itu, ia tampil dalam 88 pertandingan di setiap kompetisi.

Pemain berpaspor Kroasia itu akan menjadi rekrutan musim panas kedua City setelah gelandang Mateo Kovacic yang baru bergabung dari Chelsea.

Sebagai informasi, kepindahan Gvardiol ke Man City ini akan memecahkan rekor Harry Maguire yang direkrut Manchester United dari Leicester City sebagai bek termahal di dunia pada 2019.


Baca Juga

PT Liga Indonesia Baru (LIB) merilis aplikasi terbaru bernama Sobat Liga. Aplikasi ini diharapkan dapat membuat kehadiran suporter di stadion menjadi lebih nyaman dan aman. (Foto: Taufiq Ardyansyah)

PT Liga Indonesia Baru Luncurkan Aplikasi Sobat Liga

Semen Padang vs Bali United di Liga 1/IG Bali United.

Tanggapan Andre Rosiade soal Tim dari Sumatera di Liga 1

Liverpool Juara Premier League 2024/2025/X Liverpool.

Fakta Menarik usai Liverpool Juara Premier League 2024/2025