Erick Thohir: Dirtek PSSI Baru Bisa Diperkenalkan dalam Waktu Dekat
PSSI tengah mencari Dirtek yang baru untuk menggantikan Indra Sjafri.
www.sportcorner.id - Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, memberikan informasi terbaru mengenai calon direktur teknik Timnas Indonesia.
Pria yang juga Menteri BUMN itu mengatakan jika sudah ada kesepakatan dengan sosok yang akan mengisi posisi tersebut.
"Alhamdulillah sudah tercapai kesepakatan (dengan kandidat Direktur Teknik), namun masih belum tanda tangan (kontrak)," ujar Erick dalam konferensi pers di Jakarta, Kamis 20 Juli 2023.
Erick mengakui jika saat ini proses negosiasi sudah mencapai tahap akhir. Dia menjanjikan direktur teknik yang baru sudah bisa diperkenalkan dalam waktu dekat.
"Saat ini masih proses negosiasi. Jadi, kalau memang bisa, 1-2 hari ini atau awal minggu depan (diperkenalkan)," ungkap Erick.
Lebih lanjut, Erick juga mengonfirmasi jika dirtek yang baru tak langsung diberi kontrak jangka panjang.
PSSI ingin melihat kinerjanya lebih dulu di masa percobaan sebelum menyodorkan perpanjangan kontrak.
"Tugasnya mendampingi timnas selama empat bulan. Kesepakatannya baru empat bulan karena kita sama-sama mau mencoba dulu," kata Erick.
"Dirtek ini pekerjaan ke depannya tak hanya sinkronisasi program, tapi yang penting menciptakan kultur sepakbola Indonesia seperti apa. Karena kalau kita lihat 20 negara top di sepakbola itu punya pola permainan sendiri. Nah kita harus bisa menemukannya, tak mudah memang karena ini butuh waktu yang lama," jelasnya.
Sebagai informasi, Dirtek PSSI yang baru akan menggantikan posisi yang saat ini diisi Indra Sjafri.