Wednesday, September 18, 2024

www.SportCorner.id - Rekan-rekan setim Lionel Messi di Inter Miami ternyata tak otomatis mendapatkan tiket gratis saat acara perkenalan sang megabintang tersebut pada Minggu (16/7/2023) pekan lalu.

Lionel Messi resmi diperkenalkan sebagai pemain baru Inter Miami dalam sebuah acara meriah yang dihelat di DRV PNK Stadium, kandang klub tersebut.

Tribun stadion sedang dalam kapasitas penuh saat acara perkenalan Messi.

Daya tampung DRV PNK Stadium sendiri tak terlalu besar. Hanya sekitar 18.000 penonton.

Meski bukan pertandingan resmi, penonton yang datang ke acara perkenalan Lionel Messi tetap dikenai tiket masuk berbayar.

Nah, ada cerita lucu dari seorang pemain Inter Miami bernama Leonardo Campana yang ternyata juga ingin menyaksikan acara perkenalan Messi.

Para pemain Inter Miami ternyata tak otomatis bisa menyaksikan acara tersebut secara gratisan.

Mereka tetap harus membeli tiket seperti halnya penonton umum.

Nah, Campana adalah salah satu pemain Inter Miami yang berminat menyaksikan acara perkenalan Messi.

Tapi ia kehabisan tiket dan tak bisa menyaksikan acara tersebut.

Tak kehabisan akal, Campana lalu mencoba menanyakannya di grup whatsapp pemain Inter Miami.

"Hey, apakah di sini ada yang punya tiket," tanya Campana seperti yang diceritakan rekan setimnya yang lain, DeAndre Yedlin kepada ESPN.

Tak disangka dan tak diduga, chat Campana dibalas langsung oleh Messi.

Saat itu, La Pulga menanyakan berapa tiket yang dibutuhkan oleh Campana.