Jadwal 8 Besar Arab Club Championship Cup 2023, Ronaldo dan Benzema Bisa Jumpa di Final
Ajang Arab Club Championship Cup 2023 akan memasuki babak 8 besar pada Sabtu (5/8/2023).
SportCorner.id - Ajang Arab Club Championship Cup 2023 akan memasuki babak 8 besar pada Sabtu (5/8/2023).
Dari hasil undian, laga puncak turnamen antarklub negara-negara Arab tersebut memungkinkan menyajikan laga final impian yang mempertemukan klub Cristiano Ronaldo dan Karim Benzema.
Al-Ittihad berhasil lolos ke 8 besar dengan predikat sebagai juara grup A.
Klub asal Jeddah tersebut mengumpulkan poin sempurna hasil tiga kali menang di tiga laga.
Di babak 8 besar, Al-Ittihad akan ditandang Al-Hilal, runner up grup B.
Klub asal Riyadh tersebut lolos mendampingi Al-Sadd (Qatar).
Al-Hilal lolos dengan mengumpulkan poin 4, hasil 1 kali menang, 1 imbang dan 1 kali kalah.
Sementara itu, Al-Nassr lolos dengan predikat sebagai runner up grup C.
Al-Nassr mengakhiri fase penyisihan grup di peringkat kedua klasemen akhir dengan lima poin, hasil dua kali seri dan sekali menang.
Al-Nassr berada di bawah Al-Shabab yang berhasil jadi juara grup dengan raihan 7 poin.
Sementara itu, Zamalek harus puas finish ketiga dengan 4 poin.
Adapun peringkat terakhir ditempati US Monastir.
Pada babak 8 besar, Al-Nassr akan berhadapan dengan klub Maroko, Raja CA.
Berikut Jadwal 8 Besar Arab Club Championship Cup 2023:
(a) Al-Sadd (Qatar) vs Al-Shorta (Irak): Sabtu, 5 Agustus Pukul 22.00 WIB
(b) Al-Ittihad (Arab Saudi) vs Al-Hilal (Arab Saudi): Minggu, 6 Agustus Pukul 01.00 WIB
(c) Raja CA (Maroko) vs Al-Nassr (Arab Saudi): Minggu, 6 Agustus Pukul 22.00 WIB
(d) Al-Shabab vs Al-Wahda (UEA): Senin, 7 Agustus Pukul 01.00 WIB