Jadi Pahlawan Persebaya Surabaya, ini Peran Kunci Sho Yamamoto

Persebaya menang tipis, 1-0, berkat gol tunggal pemain asal Jepang, Sho Yamamoto, pada babak kedua atau tepatnya di menit ke-55.

Share:
Bola

www.sportcorner.id - Persebaya Surabaya berhasil meraup tiga poin pada lanjutan Liga 1 2023/2024 lawan Persita Tangerang, Sabtu 12 Agustus 2023.

Persebaya menang tipis, 1-0, berkat gol tunggal pemain asal Jepang, Sho Yamamoto, pada babak kedua atau tepatnya di menit ke-55.

Asisten Pelatih Persebaya, Uston Nawawi, mengungkapkan peran kunci Sho Yamamoto pada pertandingan melawan Persita tersebut.

Menurutnya, tim pelatih melakukan perubahan strategi terkait posisi Sho Yamamoto. Hal itu diambil berdasarkan hasil evaluasi tim pelatih yang dibantu departemen analis.

"Kami ada evaluasi, dibantu sama departemen analis juga, jadi bisa tahu kekurangan dan kelebihan kami, begitu juga sebaliknya dengan kondisi tim lawan," ungkapnya.

"Sho mau menunjukkan bahwa dia itu pemain yang bagus, dia ingin bermain sebaik mungkin dan membantu tim untuk menang," lanjutnya.

Nawawi menyebut para pemain Persebaya didorong untuk selalu menunjukkan mental pejuang di setiap pertandingan yang dijalani.

"Saya sampaikan, bukan harus menang tapi mau menang atau tidak, jadi harus berjuang dulu. Kalau nanti menang, seri atau kalah kan belum tahu," tuturnya.

"Yang terpenting semua saya tekankan untuk berjuang, baik pemain di lapangan maupun pemain pengganti," imbuh Nawawi.

Pada laga ini, Persebaya mencatatkan cleansheet untuk pertama kalinya di Liga 1 2023/2024. Hal itu jadi catatan positif Bajul Ijo pada musim ini.

"Saya sangat bersyukur karena ini tiga poin pertama di kandang dan juga mendapat clean sheet pertama juga, tentunya saya sangat mengapresiasi kinerja para pemain dan semua tim ofisial juga," pungkasnya.


Baca Juga

Persija Jakarta vs Persebaya Surabaya 2025/Media Persija.

Dony Tri Pamungkas Cedera, Persija Semakin Krisis Pemain

Persis Solo 2025/X Persis.

Hasil Liga 1 Persis Solo vs Barito Putera

Pelatih Persik Kediri, Marcelo Rospide, singgung kinerja wasit. (Foto: Instagram/persikofficial)

Link Live Streaming Liga 1 Persik vs Persija, Malam Ini

Logo HUT PSSI/Foto: PSSI

Harapan Erick Thohir di Ulang Tahun ke-95 PSSI

Manchester United vs ASEAN All Stars/Foto: Instagram

Update Pemain ASEAN All-Stars vs Manchester United