Merapat ke Chelsea, Caicedo Pecahkan Rekor Transfer di Inggris

Chelsea mencapai kesepakatan dengan Brighton untuk mendatangkan Moises Caicedo.

Share:
Bola

www.sportcorner.id - Chelsea mencapai kesepakatan dengan Brighton untuk mendatangkan Moises Caicedo.

Chelsea setuju menggelontorkan dana mencapai 115 juta Poundsterling atau sekitar 2,23 triliun Rupiah untuk mengamankan jasa pemain asal Ekuador tersebut.

Transfer Caicedo cukup membingungkan. Sebab, sehari sebelumnya Liverpool sudah sepakat dengan Brighton di angka 111 juta Poundsterling.

Tapi, Caicedo lebih memilih Chelsea sebagai pelabuhan berikut dalam kariernya. Brighton juga puas denga proposal yang diajukan The Blues untuk pemain berusia 21 tahun itu.

Jika sudah resmi tandatangan kontrak, maka Caicedo akan memecahkan rekor transfer di Inggris. Sebelumnya, transfer termahal adalah saat Chelsea mendatangkan Enzo Fernandez dari Benfica senilai 107 juta Poundsterling (2,07 triliun Rupiah).

Caicedo, yang tak masuk dalam skuat Brighton saat melakoni laga perdana Premier League 2023/24 melawan Luton, masih harus menjalani tes medis lebih dulu sebelum merampungkan kepindahannya ke Stamford Bridge.

Awalnya Brighton yakin dengan angka yang dipatok 100 juta Poundsterling, tak akan ada yang mau membeli Caicedo. Sebelumnya, angka yang diajukan Chelsea hanya 80 juta Poundsterling (1,55 triliun Rupiah).

Dalam jumpa pers sebelum pertandingan Brighton melawan Luton, pelatih Roberto De Zerbi mengaku sudah melupakan Caicedo.

"Klub besar bisa membeli pemain kami, tapi mereka tak bisa membeli jiwa dan semangat tim ini," katanya.

Caicedo bergabung ke Brighton dari klub Ekuador, Independiente del Valle senilai empat juta Poundsterling (77 miliar Rupiah) saja pada Februari 2021. Dia baru melakoni debut di Premier League pada dua bulan kemudian.


Baca Juga

Persija Jakarta vs Persebaya Surabaya 2025/Media Persija.

Dony Tri Pamungkas Cedera, Persija Semakin Krisis Pemain

Persis Solo 2025/X Persis.

Hasil Liga 1 Persis Solo vs Barito Putera