Saturday, November 23, 2024

www.SportCorner.id - Direktur Teknik PSSI, Indra Sjafri berharap, kesuksesan FIBA Basketball World Cup 2023 bisa di contoh di sepakbola.

Indonesia menjadi tuan rumah FIBA World Cup 25 Agustus hingga 3 September di Indonesia Arena kawasan Gelora Bung Karno (GBK).

Kemudian pada 10 November hingga 2 Desember Indonesia menjadi tuan rumah Piala Dunia U-17.

Indra Sjafri berkesempatan menyaksikan langsung laga FIBA World Cup antara Kanada vs Latvia, Selasa, 29 Agustus 2023. Indra menyasikan bersama dengan Pelatih Timnas, Shin Tae-yong dan juga Ketua Umum PSSI, Erick Thohir.

"Harapannya kesuksesan penyelenggaraan Piala Dunia ini bisa menular pada penyelenggaraan Piala Dunia U-17 pada November hingga Desember nanti, sukses dari penyelenggaraan dan prestasinya tentunya. Karena saya pikir animo masyarakat pasti akan jauh lebih besar nantinya," kata Indra.

Bagi Indra ini merupakan pertandingan basket internasional pertama yang dia ikuti dan ditonton bersama Shin Tae-yong. Indra pun mengaku banyak belajar dari permainan basket.

"Pertama bagaimana mereka menyerang dan bertahan. Coba lihat, saya pikir butuh energi yang luar biasa. Kalau saja pemain sepakbola bisa seperti ini kan luar biasa," ujar dia.

Sementara itu, Shin Tae-yong mengaku, sudah lama tidak menonton pertandingan basket. Semenjak dia menjadi pelatih sepakbola, Shin Tae-yong mengaku fokusnya pada sepakbola.

"Jujur, tidak ada waktu untuk menonton basket lagi. Semua waktu saya hanya fokus di sepakbola," kata Shin Tae-yong.