www.SportCorner.id - Terdapat empat laga hidup mati yang akan tersaji pada hari terakhir Kualifikasi voli putri Olimpiade Paris 2024, Minggu 24 September 2023.
Dari empat laga itu, sebanyak dua tuan rumah yang akan bertanding mati-matian demi tiket ke Olimpiade Paris 2024 mendatang.
Kedua tuan rumah Kualifikasi voli putri Olimpiade Paris 2024 yang dimaksud adalah Jepang dan Polandia.
Jepang yang menjadi tuan rumah Pool B Kualifikasi voli putri Olimpiade Paris 2024 butuh kemenangan untuk memastikan diri lolos ke Paris.
Tersisa satu tiket lagi di Pool B setelah Turki lebih dulu memastikan tempat di Olimpiade Paris 2024.
Kepastian Turki itu diraih setelah Zehra Gunes dkk. membungkam Jepang pada laga kelima yang berlangsung pada Sabtu 23 September 2023.
Turki menang 3-1 atas Jepang dengan skor 25-22, 22-25, 24-26, 12-25.
Namun, langkah Jepang tidak akan mudah lantara lawan terakhir mereka adalah Brasil yang juga mengincar kemenangan.
Selain Jepang vs Brasil, laga hidup mati lainnya terjadi di Pool C di mana belum ada satupun peserta yang mendapatkan tiket ke Olimpiade Paris 2024.