Ingat Sabina Altynbekova? Bidadari Voli Kazakhstan yang Gegerkan Indonesia, Kini Main di Negara Arab ini

Atlet voli putri Kazakhstan, Sabina Altynbekova, sempat membuat geger pecinta voli Indonesia dan Asia Tenggara berkat aksi dan paras cantiknya.

Share:
Sportainment

www.sportcorner.id - Para pecinta voli Indonesia masih ingat dengan atlet voli Kazakhstan, Sabina Altynbekova?

Sabina Altynbekova rupanya masih aktif bermain dan saat ini memperkuat tim asal Uni Emirat Arab, Al-Wasl.

Sosok Sabina Altynbekova mulai dikenal pecinta voli Indonesia dan Asia Tenggara pada medio 2014 silam.

Saat itu, ia membela timnas voli putri Kazakhstan di Kejuaraan Dunia Voli Junior di Taiwan.

Dengan tinggi badan mencapai 182 cm, Sabina Altynbekova tampil apik bersama Kazakhstan di kejuaraan tersebut.

[Baca juga: Tiba-tiba Juara Dunia! Tim Voli Putri Turki Resmi Menyandang Gelar Juara Dunia FIVB 2023]

Kariernya semakin menanjak setelah bermain untuk Kazakhstan di kejuaraan dunia voli junior di Taiwan.

Bahkan, Sabina Altynbekova direkrut oleh klub voli Jepang, CSS Sunbeam, pada 2015.

Sorotan terhadap atlet kelahiran 5 November 1996 itu semakin besar dan namanya melejit di kalangan pecinta voli.

Saking besarnya sorotan kepadanya, pelatih tim voli putri Kazakhstan, Nurlan Sadikov, sampai geleng-geleng kepala.

Ia heran dengan perilaku penonton dan penggemar yang hanya menyoroti Sabina Altynbekova.

[Baca juga: Andai Digelar Besok, Begini Simulasi Voli Putri yang Lolos Olimpiade Paris 2024]


Baca Juga

Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan Retired di Gim Kedua 16 Besar Malaysia Open 2024

Kesibukan Ahsan/Hendra Usai Pensiun dari Bulutangkis

Nova Arianto dan Shin Tae-yong (Foto: Instagram Nova Arianto)

Shin Tae-yong Ternyata Masih di Indonesia

Mauro Icardi/IG Mauro Icardi.

Eks Pemain Inter Milan Mauro Icardi Pamer Kekasih Baru

Keluarga Steven Gerrard IG/Lilly Gerrard.

Steven Gerrard akan Punya Cucu dari Seorang Anak Gangster