Saturday, November 23, 2024

www.SportCorner.id - Teka-teki sepatu yang mengenai wajah David Beckham saat masih bermain di Manchester United terkuak sudah. Insiden yang terkenal dengan 'sepatu terbang' tersebut terjadi usai Manchester United kalah 0-2 dari Arsenal di Piala FA 2003.

Ternyata sepatu tersebut milik dari Ole Gunnar Solksjaer, mantan pemain Manchester United. Hal ini dikatakan langsung oleh Solksjaer dalam serial dokumenter.

"Kalian tahu, ketika kalian kalah maka kalian melepas sepatu dengan begitu saja. Kemudian kamu menyingkirkan dengan kaki dan duduk menunggu pelatih berbicara," kata Solksjaer.

“Dia (Sir Alex Ferguson) mulai berbicara dan menyalahkan David Beckham. Kemudian Beckham mengatakan, lihat tayangan ulang di video. Sir Alex menjawab, saya tidak butuh itu. Saya melihat dengan mata saya dan saya ingat,” katanya. 

"Saya melihat sepatu saya melayang," ujarnya.

Di sisi lain, Beckham bercerita bagaimana insiden 'sepatu terbang' itu bisa terjadi. Eks pemain Real Madrid itu mengatakan, ini bermula saat MU kalah dar Arsenal 0-2 di Piala FA 2003.

Baca juga: Cerita Yoo Jae hoon, Hampir Tak Jadi Main di Persipura Gara-gara Ini

Kekalahan ini membuat wajah Sir Alex tegang. Perdebatan antara Beckham dan Sir Alex pun terjadi di ruang ganti.

Beckham adalah tipikal pemain yang tidak menerima begitu saja kemarahan dari manajer. Perdebatan pun kemudian terjadi.