Jadwal Kualifikasi Voli Olimpiade 6 Oktober 2023

Kualifikasi voli Olimpiade Paris 2024 kembali bergulir hari. Berikut jadwal lengkap pertandingannya.

Share:
Tim voli Kanada berhasil mengalahkan China pada kualifikasi voli Olimpiade Paris 2024, Rabu 4 Oktober.
Olahraga
Tim voli Kanada berhasil mengalahkan China pada kualifikasi voli Olimpiade Paris 2024, Rabu 4 Oktober.

www.sportcorner.id - Kualifikasi voli Olimpiade Paris 2024 kembali bergulir hari. Berikut jadwal lengkap pertandingannya.

Ada 12 pertandingan yang akan digelar maraton mulai dari pagi hingga dini hari WIB.

Masing-masing pool menggelar empat pertandingan. Semua laga Pool B digelar di Tokyo, Jepang.

Di Pool B, Turki akan menghadapi Finlandia yang dimulai pukul 08.00 WIB. Turki baru mencatatkan satu kemenangan dari empat laga.

Sementara Finlandia ada di posisi tujuh dan belum sama sekali meraih kemenangan.

Kemudian, ada pertandingan antara Tunisia melawan Mesir pada pukul 11.00 WIB. Saat ini Tunisia menempati posisi juru kunci belum pernah menang.

Sedangkan Mesir ada di peringkat enam yang baru mencatatkan satu kemenangan.

Pertandingan seru tersaji antara Amerika Serikat melawan Slovenia pada pukul 14.00 WIB.

[Baca Juga: Jadi Bahan Ejekan, Kapan Istilah We Are PBSI Muncul?)

Amerika dan Slovenia sama-sama belum pernah kalah dari empat pertandingan. Pemenang laga ini bisa memuncaki klasemen Pool B.

Di laga terakhir Pool B mempertemukan Jepang melawan Serbia pada pukul 17.25 WIB.

Saat ini Jepang ada di posisi empat dengan mencatatkan satu kemenangan, sementara Serbia di peringkat tiga mengemas tiga kemenangan.

Di Pool C, pertandingan pertama mempertemukan Kanada dan Bulgaria pada pukul 09.00 WIB.


Baca Juga

Megawati Hangestri (Foto: Tangkap Layar X)

Daftar Top Skor V-League: Megawati Tembus 700 Poin

Laga lanjutan Proliga 2025 yang mempertemukan Jakarta Pertamina Enduro vs Yogya Falcons dihelat di Jawa Pos Arena, Surabaya, Sabtu(25/1/2025). Foto: PBVSI

Hasil Proliga 2025 Pertamina Enduro vs Elektrik PLN

Vanja Bukilic Jadi MVP di Laga Red Sparks vs IBK Altos

Komentar Ko Hee-jin soal Cedera Vanja Bukilic

Atlet Muai Thay Kabupaten Bekasi/IG Koni Jawa Barat.

Dua Atlet Kabupaten Bekasi Dikabarkan Belum Terima Bonus PON