Saturday, November 23, 2024

www.SportCorner.id - Indonesia berpeluang menjadi juara umum di turnamen Hylo Open 2023.

Hylo Open 2023 akan memasuki babak final, Minggu 5 November 2023. Ada dua wakil Indonesia yang berhasil melaju ke partai puncak.

Wakil Merah Putih pertama yang lolos ke final adalah ganda campuran Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati.

Rehan/Lisa meraih tiket ke final dengan mengalahkan unggulan ketiga asal Denmark, Mathias Christiansen/Alexandra Boje, 15-21, 21-17, dan 21-19.

Di final, Rehan/Lisa akan menantang pasangan asal Hong Kong, Tang Chun Man/Tse Ying Tsuet.

[Baca Juga: Hasil Semifinal Hylo Open 2023: Dua Wakil Indonesia ke Partai Puncak]

Satu wakil Indonesia lain yang juga melangkah ke final adalah ganda putri Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti.

Apriyani/Fadia meraih kemenangan relatif mudah atas pasangan Prancis, Margot Lambert/Anne Tran, 21-12 dan 21-15.

Di babak final, Apriyani/Fadia akan menghadapi pasangan asal China, Zhang Shu Xian/Zheng Yu.

Indonesia berpeluang keluar sebagai juara umum andai kedua wakilnya bisa menjadi juara.

Indonesia dan China sama-sama memiliki dua pasangan di final. Tapi, satu wakil Negeri Tirai Bambu dan Indonesia saling berhadapan di nomor ganda putri.

[Baca Juga: Red Sparks vs AI Peppers: Adu Tajam Megawati dan Yaasmenn]