Link Live Streaming Surabaya Bank Jatim vs Bharata Muda, Sabtu Sore

Laga Surabaya Bank Jatim vs Bharata Muda menentukan siapa yang terdegradasi.

Share:
Olahraga

www.sportcorner.id - Tim putri Surbaya Bank Jatim dan Jakarta Bharata Muda akan melakoni pertandingan penting di Livoli Divisi Utama 2023. Penentuan siapa yang akan terdegradasi ke Livoli Divisi 1 tahun depah. 

Pertandingan akan berlangsung di GOR KI Mageti, Magelang, Sabtu (18/11/2023) pukul 16.00 WIB.

Surabaya Bank Jatim dan Jakarta Bharata Muda tergabung di Pool DD Livoli Divisi Utama 2023. Mereka bersama Jakarta Popsivo Polwan dan Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia.

Surabaya Bank Jatim dan Bharata Muda harus berebut tiket lolos dari degradasi setelah hanya menempati peringkat tiga dan empat.

Surabaya Bank Jatim dari tiga pertandingan di Pool DD hanya meraih sekali kemenangan dan dua kali kalah.

Baca juga: Tak Puas! Jefri Nichol Ingin Rematch dengan El Rumi

Satu-satunya kemenangan yang diraih Surabaya Bank Jatim dengan mengalahkan Bharata Muda 3-1 (25-22, 25-21, 21-25 dan 25-16).

Sedangkan Bharata Muda menempati dasar klasemen Pool DD. Dari tiga pertandingan, Bharata Muda tidak pernah menang.

Seperti diketahui, Surabaya Bank Jatim merupakan tim juara bertahan di Livoli Divisi Utama.

Saat di final Livoli Divisi Utama 2022, Surabaya Bank Jatim mengalahkan Jakarta TNI AU 3-1.

Di sisi lain Bharata Muda merupakan tim promosi dari Livoli Divisi I 2022, menempati posisi runner up. 


Baca Juga

Laga lanjutan Proliga 2025 yang mempertemukan Jakarta Pertamina Enduro vs Yogya Falcons dihelat di Jawa Pos Arena, Surabaya, Sabtu(25/1/2025). Foto: PBVSI

Hasil Proliga 2025 Pertamina Enduro vs Elektrik PLN

Vanja Bukilic Jadi MVP di Laga Red Sparks vs IBK Altos

Komentar Ko Hee-jin soal Cedera Vanja Bukilic

Atlet Muai Thay Kabupaten Bekasi/IG Koni Jawa Barat.

Dua Atlet Kabupaten Bekasi Dikabarkan Belum Terima Bonus PON

Pertandingan Timnas Indonesia vs Australia di FIBA Asia Cup 2025/FIBA

Hasil FIBA Asia Cup 2025, Australia Bantai Indonesia