Red Sparks Kalah, Megawati Sumbang Poin Tertinggi Selama di V-League

JungKwangJang Red Sparks kembali menelan kekalahan di putaran kedua kompetisi Voli Korea Selatan atau V-League.

Share:
Giovanna Milana dan Megawati Hangestri
Olahraga
Giovanna Milana dan Megawati Hangestri

www.sportcorner.id - JungKwangJang Red Sparks kembali menelan kekalahan di putaran kedua kompetisi Voli Korea Selatan atau V-League.

Bertanding di Gimcheon Gymnasium, Sabtu 18 November 2023, Red Sparks kalah lawan Expressway Hi-Pass melalui pertarungan full set.

Tim asuhan Ko Hee Jin itu kalah dengan skor 2-3 (25-23, 18-25, 17-25, 25-20, 13-15).

Ini menjadi kekalahan ketiga beruntun yang dialami Red Sparks memasuki putaran kedua V-League.

[Baca Juga: Red Sparks Belum Bangkit, Megawati Kalah Tiga Kali Beruntun]

Sebelumnya, Red Sparks kalah lawan Hyundai Hillstate dan GS Caltex.

Di pertandingan ini, Megawati Hangestri menjadi pencetak angka terbanyak dengan 33 poin. Ini aalah poin tertinggi pevoli asal Jember itu selama di V-League. Sebelumnya, poin tertinggi Megawati adalah 31.

Sementara tandem Megawati, Giovanna Milana mengemas 17 poin.

Penghargaan MVP di laga Expressway Hi-Pass melawan Red Sparks jatuh ke tangan pemain asal Thailand, Thanacha Sooksod yang mengemas 21 poin.

Sementara Vanja Bukilic mengoleksi 27 poin untuk Expressway Hi-Pass.

Bisa dibilang penampilan Red Sparks di putaran kedua V-League menurun dibandingkan putaran pertama.

Apalagi Megawati mampu meraih penghargaan MVP putaran pertama V-League.

Red Sparks untuk sementara ada di peringkat empat klasemen V-League dengan catatan empat menang dan lima kalah.


Baca Juga

Polina Shemanova ketika bermain untuk Jakarta Pertamina Enduro di Proliga 2024/foto: IG JPE Volley.

Topskor Final Four Proliga 2025 Putri, Ada Pemain Debutan

Vakifbank juara Sultanlar Ligi 2024/2025/ X Vakifbank

Marina Markova Juara di Sultanlar Ligi Bersama Vakifbank