Thursday, September 19, 2024

www.SportCorner.id - Sosok Pratama Arhan Laagi-lagi menjadi sorotan pecinta sepakbola tanah air saat laga melawan Filipina.

Namanya kembali diperbincangkan saat dirinya membela Timnas Indonesia yang bermain imbang dengan skor 1-1 dalam laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

Berlangsung di Rizal Memorial Stadium pada Selasa malam (21/11/2023), Filipina mencetak gol pembuka dari Patrick Reichelt di menit ke-23.

Lalu, pada menit ke-70 Saddil Ramdani pun menyamakan skor dengan mempersembahkan sebuah gol untuk Tim Garuda.

Saat kedudukan kedua tim menjadi imbang, Indonesia memiliki beberapa peluang seperti salah satunya di menit ke-90 lewat aksi Arhan.

Arhan yang saat itu mendapatkan bola, memiliki peluang untuk menembus gawang lawan.

Sayangnya, tembakan bek kiri Tokyo Verdy tersebut justru melambung tinggi di atas mistar.

Aksi Arhan inilah yang membuat dirinya ramai diperbincangkan oleh netizen, terutama pada platform media sosial X.

[Baca Juga: Diwarnai Kericuhan, 10 Pemain Brasil Dipecundangi Argentina]

Dilansir dari akun @indosupporter di platform media sosial X, terdapat unggahan video editan saat Arhan sedang melakukan tendangan.

Dalam video, aksi Arhan saat menendang bola disunting seolah-olah bola tersebut melambung jauh terbang ke luar angkasa.