Friday, September 20, 2024

Kelima gol Porto berhasil dicetak oleh Galeno (9', 43'), Mehdi Taremi (62'), Pepe (75'), dan Francisco Conceicao (82').

Dengan demikian, Porto berhasil mendampingi Barcelona ke babak selanjutnya sebagai runner-up.

Kini, PSG dan Porto mengikuti jejak 14 tim lainnya yang sudah lebih dulu lolos.

Ke-14 tim itu adalah Bayern Munchen, Real Madrid, Real Sociedad, Inter Milan, Manchester City, RB Leipzig, Atletico Madrid, Lazio, Borussia Dortmund, Barcelona, Arsenal, PSV Eindhoven, Napoli, dan Copenhagen.

Dengan begitu, terdapat delapan juara grup dan runner-up dari 16 tim yang lolos ke babak 16 besar tersebut.

Selanjutnya, tim-tim tersebut bakal unjuk gigi di partai 16 besar Liga Champions.

Seperti biasa, sebelum memasuki babak 16 besar, UEFA akan melakukan drawing atau undian tim terlebih dahulu.

Baca juga: [Disinggung Anies soal Tragedi Kanjuruhan, Begini Jawaban Ganjar]

Drawing 16 besar Liga Champions musim ini bakal dihelat di markas UEFA, Nyon, Swiss pada Senin, (18/12/2023)

Jika tidak ada kendala, drawing akan dilangsungkan pada pukul 12.00 waktu setempat atau 18.00 WIB.

Berikut Ini Daftar 8 Juara Grup dan Runner-up di 16 Besar Liga Champions:

Grup A
- Bayern Munchen (Juara Grup A)
- Copenhagen (Runner-up)