Friday, September 20, 2024

www.SportCorner.id - Federasi Bola Voli Korea Selatan (KOVO) memutuskan menambah kuota pemain Asia untuk musim 2024.

Keputusan menambah kuota pemain Asia dibahas KOVO saat menggelar rapat dewan ketiga pada Selasa 19 Desember 2023.

Agenda yang dibahas dalam rapat tersebut di antaranya adalah penambahan negara yag berhak masuk ke kuota Asia di 2024, tempat uji coba pemain asing di 2024 dan cara pelaksanaannya.

Kemudian, membahas tuan rumah KOVO Cup 2024 dan tentunya jadwal kompetisi Liga Voli musim 2024-2025.

[Baca Juga: Update Klasemen V-League per 19 Desember, Red Sparks Turun Peringkat]

KOVO untuk pertama kalinya memperkenalkan kuota pemain Asia di musim ini. Mereka berencana memperluas negara peserta dari Asia agar menarik lebih banyak pemain bagus.

Di musim ini, kuota pemain Asia meliputi empat negara Asia Timur dan enam negara Asia Tenggara yang dipilih dari 10 negara.

Mulai musim depan, diputuskan untuk memilih pemain kuota Asia dari 65 negara anggota yang terdaftar di Konfederasi Bola Voli Asia (AVC).

Kuota Asia 2024 rencananya akan dilaksanakan dalam format uji coba pada bulan April 2024.

Lokasi uji coba pemain asing pun sudah diputuskan. Pilihan jatuh kepada Dubai, Uni Emirat Arab dengan pertimbangan aksesibilitas pemain yang berpartisipasi dan infrastruktur bola voli lokal.