Friday, September 20, 2024

Baca juga: Visa Pebulutangkis Malaysia Teo Ee Yi Ditolak, Dilarang Masuk ke India

Poin demi poin terbuang begitu saja karena petahanan yang jebol membuat wakil Indonesia terus tertinggal 9-15.

Pemain PBSI yang bermain ‘telat panas’ pun tidak bisa membalikan kedudukan dan akhirnya kalah 18-21 dari Kim/Anders di gim pertama.

Berlanjut pada gim kedua, giliran wakil Indonesia unggul 11-8 di interval kedua, dan berlanjut skor menjadi 16-12.

Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri akhirnya membalaskan kekalahan mereka dengan meraih kemenangan 21-17 dari wakil Denmark di gim kedua.

Kejar-kejaran poin membuka gim ketiga, di mana Bagas/Fikri tertinggal 7-11 di interval ketiga yang sempat berlangsung ketat.

Gempuran dari Kim/Anders menyulitkan pemain Indonesia yang belum bisa mengejar 14-19.

Baca juga: Ini Penyebab Kekalahan Rinov/Pitha di India Open 2024

Akhirnya Bagas/Fikri pun kalah dengan skor 14-21 di gim ketiga dari pasangan asal Denmark tersebut.

Hasil ini membuat Bagas/Fikri menjadi wakil Indonesia keempat yang tumbang di babak pertama India Open 2024.